KAB.BANDUNG, Simaknews.id – Ibu Wakil Bupati Bandung, Dine Mutiara Aziz Msi,M.Mkes mengunjungi ke rumah produksi Disanfood salah satu UMKM Kab. Bandung yang berasal dari Bukit Pancir Desa jelegong Kutawaringin pada Jum’at, 23 Agustus 2024
Salah satu bentuk dukungan terhadap penggeliat ekonomi rakyat, ibu wakil bupati Dine Mutiara Aziz Msi,M.Mkes memberikan apresiasi kepada owner Disanfood yaitu teh Chunenx yang telah berupaya membuat tempat produksi terpisah dengan rumah tinggal, tentunya bukan hal mudah , karena memerlukan perjuangan dan proses yang sangat panjang.
Owner Disanfood mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian dan support dari ibu wakil bupati yang tentunya menjadikan energi penyemangat untuk berjuang dan menuju sukses sebagai penopang ekonomi rakyat. Sudah barang tentu membantu program pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan dan mengurangi pengangguran.
Disanfood adalah rumah produksi cemilan khas bandung seperti Basreng, Keripik kaca, Mie Lidi dll.
Melalui Merk jual DISANKU dapat ditemui di beberapa outlet oleh-oleh Bandung salah satunya KUNAFE pasteur dan KUNAFE Soreang.
“Cintai Produk Lokal, UMKM berdaya ekonomi rakyat berjaya,” tutur Bah Ega penggagas Komunitas MASKOT (Masyarakat Ekonomi Kreatif).**