hut_cmi_2025
News  

Satkamling RW 05 Kelurahan Cihaurgeulis Menjadi Contoh Menjaga Lingkungan Tingkat Polda Jawa Barat

Satkamling RW.05 Mewakili Kota Bandung

BANDUNG, Simaknews.id – Dalam rangka menyemarakkan hari ulang tahun Bhayangkara ke 79, Polda Jawa Barat mengadakan berbagai lomba yang bersentuhan dengan masyarakat seperti pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Tahun ini Polda Jawa Barat dibawah kepemimpinan Irjen.Pol. Rudi Setiawan SH.MH melakukan koordinasi dengan para Kapolres di 22 wilayah termasuk 3 Kapolres penyangga ibu kota Negara yaitu Depok dan Kota Kabupaten Bekasi masuk dalam pengamanan Polda Metro Jaya., mengadakan lomba satuan pengamanan keliling (satkamling) secara serentak yg dinilai langsung dari tim Polda Jawa Barat.

Hari ulang tahun Bhayangkara 79 kali ini mengambil lomba satkamling karena peran dari pengamanan dianggap sangat penting didalam kehidupan masyarakat, mulai dari menjaga lingkungan biar lebih kondusif, mengasah keterampilan dan pengetahuan dalam berbagai aspek kehidupan seperti patroli, penanganan situasi tanggap darurat bencana, dan lebih penting adalah menjadi mitra efektif bagi kepolisian.

Koordinator Satkamling RW.05 bersama Kamtibmas Bripka Ali Mustafa dan Babinsa Serda Hendri

Ada beberapa pos satkamling yang berada di wilayah hukum Polrestabes kota Bandung ikut dinilai tetapi yang paling siap adalah satkamling RW 05 Kelurahan Cihaurgeulis demikian pengakuan anggota dilapangan dan saat ditemui Kanit Sat Binmas Keamanan Swakarsa Polrestabes kota Bandung AKP (POL) Ninuk dan anggota Ipda Pol Saepudin bersama rombongan sedang meninjau persiapan lomba, Sabtu (21/6) di pos kamling RW 05 Kelurahan Cihaurgeulis Kecamatan Cibeunying Kaler berjalan lancar sesuai harapan.

Kepala Kelurahan Agi Koswara SE,MAP ketika dikonfirmasi di lokasi pos kamling RW 05 Jalan Muararajeun Lama II mengatakan terpilihnya satkamling di wilayah ini untuk mengikuti lomba dalam rangka hari ulang tahun Bhayangkara karena kesadaran masyarakatnya cukup baik, wilayah ini penduduknya cukup padat berjumlah 10.822 jiwa mempunyai kesadaran yang tinggi didalam menjaga lingkungan dan berkat koordinasi dengan 3 pilar baik itu dari Babinsa Kamtibmas dan pengurus Kelurahan hingga kepada satkamling di tingkat RW berjalan sangat baik membantu masyarakat.

Kanit Satbinmas Keamanan Swakarsa Polrestabes Bandung AKP Ninuk bersama anggota.

 

Masih menurut Agi Koswara SE,MAP didalam menentukan satkamling RW 05 mewakili kota Bandung mengikuti lomba satkamling karena disini tingkat kriminalitasnya rendah, hampir tidak ada kriminalitas yang berat terjadi disini, yang ada hanya sebatas kenakalan ringan semuanya berkat kolaborasi dan sinergitas aparatur kamtibmas Bripka Pol Ali Mustafa dan Babinsa TNI AD Serda Hendri yang selama ini begitu peduli menjaga lingkungan masyarakat .

Sedangkan koordinator satkamling RW 05 Kelurahan Cihaurgeulis Hendry Wahyudin merasa kepercayaan yang diberikan kepada kami pengurus khusus satkamling mengikuti lomba dalam rangka hari ulang tahun Bhayangkara mewakili kota Bandung bukan kemauan kami tetapi berkat dari hasil penilaian aparat Kelurahan termasuk.babinkamtimas di wilayah, Ini menjadi tugas berat dan tanggung jawab kita kedepan menjaga keamanan lingkungan biar masyarakatnya hidup tenang dan saling menghargai satu dengan.yang lain. (RENT/ SN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *