Bandung, SimakNews.id – Aksi Komunitas Muda Pendukung Iswara (KMPI) Jawa Barat yang mendesak MQ Iswara untuk maju sebagai calon Wakil Gubernur Jawa Barat mendampingi Dedi Mulyadi pada Pilgub Jabar 2024 diapresiasi Ketua Gerakan Pemuda Nusantara (GPN) Jawa Barat Urik Yanto Prasetyo.
“Saya apresiasi temen-temen muda ini punya semangat yang luar biasa. Mereka meminta ada yang mewakili dari kelompok muda dan saya lihat Pak Iswara adalah figur muda yang punya potensial penuh,” kata Urik Yanto yang juga orang dekat MQ Iswara ini usai menghadiri kegiatan Ngopi Santai dan Diskusi Pilkada di Bandung, Jumat 16 Agustus 2024.
“Nanti saya coba diskusikan keinginan teman-teman muda ini dengan Pak Iswara. Namun, kembali lagi untuk kewenangan semuanya ada di DPP Partai Golkar,” sambungnya.
Urik Yanto menjelaskan, kehadiran dirinya pada agenda tersebut lantaran adanya harapan dari OKP yang tergabung dalam Komunitas Muda Pendukung Iswara (KMPI) Jawa Barat agar ada tokoh muda yang menjadi Wakil Gubernur Jawa Barat.
“Saya lihat dari spanduk yang ada, sudah tertulis ada nama Pak Iswara dan saya lihat mereka ini mungkin berharap pak Iswara siap untuk menjadi wakil gubernur,” kata Urik Yanto.
Pasalnya, ungkap Urik Yanto, selama ini yang dirinya tahu dan berkali-kali bertanya, MQ Iswara mengaku belum siap dan belum mau maju sebagai wakil gubernur.
“Beliau (Iswara) melihat konstalasi politik di Partai Golkar memang belum stabil,” ungkapnya.
Tak hanya itu, terang Urik Yanto, alasan lain OKP mendesak Iswara maju sebagai wakil gubernur lantaran namanya masuk dalam daftar kandidat yang disebut DPP.
“Karena ada lima nama yang disebutkan untuk pendamping Pak Dedi Mulyadi dari DPP Golkar, yakni Athalia Praratya, Pak Dadang Naser, Pak Adi Ginanjar, Pak Erwan dan ada nama Pak Iswara kesebut juga di Jakarta,” sebutnya.
Ditanya terkait peluang MQ Iswara ketika maju sebagai calon wakil gubernur, Urik Yanto menyebut, Iswara merupakan figur yang memiliki pengalaman yang sangat luar biasa.
“Di Golkar sudah sangat berpengalaman dan secara figur yang megang struktur karena beliau juga menjadi Sekretaris Golkar di Jawa Barat,” sebutnya.
Secara potensi, tegas Urik Yanto, kalau beliau (MQ Iswara) kalau dicalonkan menjadi wakil gubernur mesin daripada Partai Golkar itu bisa lebih optimal.
“Secara chemistry dengan pak Dedi Mulyadi baik juga karena beliau memiliki hubungan baik dengan siapapun,” ucapnya.
Koordinator KMPI Jabar, Muhammad Lili mengatakan, sosok Iswara dikenal di kalangan pemuda Jawa Barat sebagai orang yang baik, santun dan berpengalaman, sehingga pihaknya mendorong Iswara agar mau berkontestasi di Pilgub Jabar.
“Dedi Mulyadi dan Iswara dinilai bakal menjadi pasangan ideal. Apalagi, keduanya merupakan sosok berpengalaman,” kata Lili.
Ke depan, tegas Lili, Jawa Barat bisa dipimpin oleh sosok-sosok yang peduli terhadap masyarakat, khususnya terhadap kaum muda.
Baca Juga : Panglima TNI Mutasi 18 Perwira Tinggi TNI. Inilah Daftar Namanya
Tak hanya itu, sambung Lili, beliau (Iswara) juga berpengalaman di Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Jawa Barat dengan jabatan Sekretaris DPD KNPI Jabar.
“Kemudian sebagai anggota legislatif juga. Jadi, banyak sekali masyarakat yang merasakan manfaat dari kehadiran Kang Iswara sebagai anggota dewan,” ujarnya.
Oleh karena itu, pihaknya mendesak agar Kang Iswara mau menjadi wakil gubernur mendampingi Dedi Mulyadi. Apalagi, Kang Iswara ini dekat dan peduli dengan temen-temen OKP.
“Tidak hanya dengan OKP tapi dengan komunitas-komunitas lain juga beliau dikenal sangat dekat,” imbuhnya.
“Setelah ini kami bakal langsung menyampaikan aspirasi dari KMPI Jawa Barat ini ke Kang Iswara,” katanya.***