(BANDUNG), Simaknews.id – Penemuan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz, Eril, trending topic di media sosial Twitter, hingga Kamis malam, 9 Juni 2022. Mayoritas netizen mengucapkan duka cita dengan adanya kepastian penemuan jenazah Eril. Pasalnya, lokasi penemuan jenazah sangat jauh dari saat Eril terbawa arus. Seperti diketahui, Eril saat berenang berada di distrik Schönausteg. Itu berjarak lebih dari 5 km dari penemuan jasad.
Emmeril Kahn Mumtaz alias Eril, putra Ridwan Kamil, menghilang setelah hanyut di sungai Aare, Swiss. Kabar terbaru, jenazah Emmeril Kahn Mumtad ditemukan polisi Bern pada Rabu, 8 Juni 2022.
Jenazah Eril ditemukan sekitar pukul 11.50 WIB di bendungan Engehalde, Bern Swiss. Hal ini disampaikan langsung oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Bern, Swiss, Muliaman Hadad, Duta Besar RI untuk Swiss, Kamis, 9 Juni 2022.
Muliaman mengatakan, sesuai prosedur yang berlaku, polisi melakukan identifikasi dan penelusuran DNA untuk memastikan jenazah yang ditemukan adalah Eril, putra Gubernur Jawa Barat. Berdasarkan hasil tes DNA, polisi menetapkan bahwa mayat yang ditemukan adalah Emmeril Kahn Mumtadz.
Atalia Praratya, sang Ibunda, dalam insta story nya membenarkan bahwa hasil tes bahwa DNA-nya identik. *sn.//togap